10+ Game Romantis Android Terbaik untuk Para Cewek Jomblo di Hari Valentine 2023

Game Romantis Android Cewek Jomblo — Memasuki hari Valentine, tak lengkap rasanya jika tak memainkan game cinta – cintaan, khususnya para gamer ladies. Melalui platform Android, kamu bisa memainkan ragam judul game romance yang bisa buatmu berbunga – bunga, termasuk untuk para cewek jomblo tentunya.

Game romantis sendiri adalah sebuah genre game di mana kamu akan disuguhkan cerita cinta dari berbagai tiap karakter lelaki atau perempuan. Biasanya, game ini ditampilkan ala visual novel dan developer juga memasukkan beragam CG premium dan normal serta epilog cerita yang bisa kamu pilih nantinya.

Mungkin di antaramu masih ada yang belum mengetahui judul – judul game bergenre romance di platform Android. Biar nggak bingung lagi, berikut 10+ game romantis Android terbaik untuk temani kamu di hari Valentine.

Daftar isi

Game Romantis Android Terbaik di Hari Valentine

Inilah dia game – game Android romantis yang bisa kalian mainkan di hari Valentine, khususnya untuk kaum cewek jomblo!

1. Twilight Lovers

Game Android romance pertama yang bisa kami rekomendasikan adalah Twilight Lovers. Game ini dirilis tahun 2022 dan dipublikasi oleh Genius Inc.

Game ini menceritakan sang heroine (sebutan MC protagonis dalam game) bekerja dalam sebuah perusahaan Sunderland Research di mana kamu baru mengetahui bahwa rekan – rekan kerjamu adalah seorang vampir. Game ini akan membawamu ke dalam petualangan cinta penuh pengorbanan dalam dunia vampir manis.

2. Blood Moon Calling

Game Android romance kedua yang bisa kami rekomendasikan adalah Blood Moon Calling. Game ini dirilis tahun 2021 dan dipublikasi oleh Genius Inc.

Blood Moon Calling mengambil dunia vampir gelap di mana heroine kehilangan sang Ayah yang sangat misterius. Ketika berusaha mencarinya, kamu akan berhadapan dengan para bangsawan vampir tampan yang memperkenalkan dirinya secara misterius di depanmu. Nantinya, kamu akan dihadapi keputusan tetap tenggelam dalam dunia gelap, atau terus berusaha mencari orang tersayangmu nanti.

3. Red White Cinderella

Red White Cinderella adalah game valentine Android selanjutnya yang bisa kami rekomendasikan. Game ini mengangkat unsur lokal yang dipublikasi oleh Agate Games dan rilis di tahun 2020 lalu.

Game ini diambil dari dongeng nusantara Bawang Merah dan Bawang Putih. Nantinya, kehidupanmu menjadi putri bangsawan akan dihadapi dengan kedua pangeran tampan yang berusaha merebut hatimu, dan tugasmu sebagai calon ratu baru akan dimulai dengan kisah cinta manis nan mengagumkan nantinya.

4. My Ninja Destiny

My Ninja Destiny adalah game valentine Android selanjutnya yang mengangkat tema ninja. Game ini dirilis tahun 2021 dan dipublikasi oleh Genius Inc.

Game ini menceritakanmu yang menerima undangan dari Ayahmu yang diasingkan, membuatmu kembali ke rumah di atas pegunungan. Setelah mengungkap masa lalumu satu persatu, ternyata kamu adalah putri klan Tokugawa yang dulunya hebat dan mengharuskanmu menikah dengan tiga ninja penguasa dari desa tersembunyi.

5. The Kabuki Phantom

The Kabuki Phantom adalah game Android romantis selanjutnya yang bisa kamu mainkan di hari Valentine. Game ini dirilis tahun 2022 lalu dan dipublikasikan oleh Genius Inc.

Setelah menyelesaikan kuliah, Pamanmu bakal mengajakmu magang di sebuah teater kabuki (drama tari Jepang) di Tokyo. Di sana, kamu akan bertemu dengan dua aktor tampan dan juga manajer teater yang tegas. Dalam game ini, teater akan mengadakan pertunjukan baru Yotsuya Kaidan, kisah hantu yang berkhianat, membunuh, dan penuh balas dendam. Namun, kamu ternyata dihadapi kemalangan yang cukup fatal, dan yakin ada “bayangan” yang berusaha menghancurkan teater tersebut.

6. Ikemen Prince: Beauty and Her Beast

Selanjutnya ada Ikemen Prince: Beauty and Her Beast. Game ini dipublikasi oleh CYBIRD, salah satu developer yang merilis Ikemen Sengoku, Midnight Cinderella, dan Ikemen Vampire yang rilis tahun 2021 lalu.

Dalam game ini, para pemain berperan sebagai Belle, salah satu orang yang berpengaruh dalam pemilihan raja berikutnya. Bersama ke sembilan pria tampan calon raja berikutnya, pemain akan dihadapkan dengan ragam cerita menarik, seru, dan epik di dalamnya. Tak ketinggalan pula dialog panas yang membuat kalian bakal tertarik memainkannya. Selain itu, berbagai event yang tersedia juga tak kalah seru untuk kalian ikuti.

7. Ikemen Vampire

Ikemen Vampire adalah game romance Android selanjutnya yang bisa kami rekomendasikan untukmu di hari Valentine. Game ini dipublikasi oleh CYBIRD dan rilis di tahun 2020 lalu.

Hampir sama seperti Ikemen Prince, ada berbagai macam event yang seru untuk kalian ikuti. Namun, game ini menceritakanmu sebagai seseorang di masa depan yang terdistorsi ke dimensi abad ke-19 di mana kawanan vampir tampan hidup di sebuah mansion mewah. Nantinya, pemain akan dihadapkan dengan ragam cerita menarik, seru, dan epik disertai cerita dan dialog panas di dalamnya.

8. Ikemen Revolution: Love & Magic in Wonderland

Ikemen Revolution adalah game romantis dari ikemen series milik CYBIRD. Game ini dipublikasikan oleh CYBIRD dan rilis di tahun 2018.

Game ini mengambil tema kota London di abad 19, di mana kamu dibawa oleh seorang pria mirip kelinci putih ke negeri sihir. Di tengah pertempuran pasukan Merah dan Hitam, keempat belas pria Wonderland mengancam akan memberimu mantra agar kamu tak dapat kembali ke rumah dan luluh di pelukan mereka.

9. Amnesia: Memories

Amnesia Memories adalah game romantis Android terbaik selanjutnya yang kami rekomendasikan. Dibuat oleh Idea Factory dan dirilis 2015 lalu, game ini mengambil tema unik yang cukup menarik, yaitu kartu Blackjack.

Nantinya, para pemain akan mengendalikan MC, di mana ia lupa ingatan dan membantunya menguak misteri dibalik memorinya yang hilang. Bersama lima pria tampan dengan kartu Heart, Spade, Clover, dan Club, kalian akan dapatkan cerita manis yang tentunya tak bisa para wanita lupakan. Oh iya, game ini juga pernah diadaptasi menjadi sebuah anime dengan judul sama.

10. Tears of Themis

Tears of Themis telah dirilis pada tahun 2020 lalu melalui platform mobile. Game ini dibuat oleh Hoyoverse dengan membawa beberapa karakter pria Genshin Impact menjadi lebih tampan lagi.

Game ini mengambil tema action crime di dalamnya, di mana para pemain akan mengikuti MC menjadi seorang pengacara amatir menguak kasus – kasus aneh yang belum pernah terungkap. Ditemani oleh empat pria tampan, kalian akan mendapat cerita manis, romantis, dan tentunya dialog panas yang membuat hatimu membara!

Game Romantis Android Lainnya yang Bisa Kamu Mainkan di Hari Valentine

Selain ke sepuluh game di atas, ada beberapa game lainnya yang bisa kalian nikmati di hari Valentine tahun ini. Di antaranya adalah:

  • Mr. Love: Queen’s Choice.
  • Obey Me!.
  • Love 365: Find Your Story.
  • IFyou:Episodes – Love Stories.
  • Paradise Lost.
  • Ikemen Sengoku.
  • Mystic Messenger,
  • Love Tangle.dan masih banyak lagi.

Sip, itulah dia 10+ game romantis Android terbaik untukmu para cewek jomblo di hari Valentine 2023 ini. Kira – kira game mana yang ingin kalian mainkan sekarang, brott?

Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Game Android atau artikel lainnya dari Nadia Haudina. For further information and other inquiries, you can contact us via author