SEA Games 2023- Indonesia Sabet Emas ke-60 dari Juliana Klarisa
Raihan pundi-pundi medali emas SEA Games 2023 untuk Indonesia terus berlanjut. Siang ini, atlet angkat besi Juliana Klarisa mempersembahkannya!
Dilansir dari keterangan Kemenpora, Juliana Klarisa dari cabang olahraga Weightlifting sukses jadi juara di nomor women’s 55 kg. Itu artinya, Tim Indonesia sudah meraih 60 emas SEA Games 2023 sampai Minggu (14/5) siang WIB.
Juliana mencatatkan poin tertinggi di nomor 55 kg putri dalam laga yang digelar di Taekwondo Hall Olympic Complex, Phnom Penh, Kamboja. Atlet berusia 20 tahun itu sukses kalahkan empat lawannya.
Julian meraih total 186 poin (81 snatch dan 102 clean). Dirinya unggul dua poin dari atlet Filipina, Rosalinda Baclas Faustino yang mengumpulkan 184 poin (80 snatch dan 104 clean).
— EMAS KE-60 UNTUK INDONESIA! Selamat kepada Juliana Klarisa dari cabang olahraga Weightlifting yang berhasil mempersembahkan medali emas bagi Indonesia di nomor Women’s 55kg.#Kemenpora#PemudaMajuOlahragaJaya#SEAGames32#AyoIndonesia#IndonesiaJuara pic.twitter.com/sQN7Sb4RIK
— KEMENPORA RI (@KEMENPORA_RI) May 14, 2023
Baca juga: Sejarah! Timnas Basket Putri RI Raih Emas Pertama di SEA Games |
Baca juga: SEA Games 2023: Tenis Ganda Campuran Raih Medali Emas |
Sebelumnya, emas ke-59 diraih oleh tim putri basket Indonesia. Indonesia kini sementara kumpulkan 60 emas dan duduk di peringkat ketiga klasemen perolehan medali SEA Games 2023 sementara, di bawahnya Thailand dengan 78 emas dan Vietnam di posisi puncak dengan 87 emas.
Baca juga: Cerita Felix Iberle Masuk Timnas Renang, lalu Sabet Emas SEA Games |
Baca juga: Airlangga Puji Kontingen Wushu Indonesia Juara Umum SEA Games 2023 |
(aff/rin)